LINE UP! ANIME FESTIVAL ASIA (AFA) INDONESIA 2015

Walau ada kendala dalam pengadaan tempat, tapi nampaknya AFAID15 yang akan diadakan pada 25, 26 dan 27 September 2015 itu akan berjalan sesuai agenda pihak penyelenggara, SOZO. Kali ini AFAID tidak akan diselenggarakan di JCC (Jakarta Convention Center) lagi, melainkan pindah ke tempat dimana event ini menjejakan kaki pertamakali di Indonesia yaitu JIEXPO, Kemayoran, Jakarta.
Sampai berita ini ditulis, website masih hanya menampilkan line-up artis yang akan bergabung di konser I Love Anisong. Diantaranya ada FLOW, GARNiDELiA, fripSide, DJ-KAZU, motsu x KAYA, nano, LiSA, dan YanagiNagi. Untuk PV nya sendiri sudah didistribusikan cukup lama yaitu tanggal 1 Mei 2015.

Promotional Video, diterbitkan 1 Mei 2015
Ada yang menarik disisi lain AFAID kali ini. Yang pertama adalah tidak kehadirannya Marygops yang biasanya ikut berpartisipasi dalam mendatangkan artis-artis dan menjadi organizer acara ini. Untuk bagian tiketing, AFAID kini tidak bekerja sama dengan pihak Rajakarcis, namun menggunakan jasa yang terbilang baru di Indonesia bernama loket.com dan menyematkan info tiket di halaman website AFAID. Namun tidak menutup kemungkinan 2 jawara Organizer itu bergabung lagi karena pihak SOZO belum menyematkan sponsor pada event tahunan terbesarnya ini.
Untuk jenis tiket biasanya AFA akan menyediakan berbagai jenis tiket masuk, konsep paket yang disediakan masih sama dengan tahun lalu, namun ada yang membedakan disini, harga untuk tiket harian nampaknya belum dicantumkan. Kami sendiri masih kebingungan dengan konsep baru AFAID ini, apakah nantinya tiket Harian seperti Exhibition akan dijual offline, atau akan tetap dijual online tapi akan tersedia jika sudah dekat dengan hari penyelenggaraannya? Soal harga AFAID nampaknya tidak memiliki peningkatan harga signifikan, untuk paket VIP Single Day saja hanya memiliki selisih IDR 50.000,- dengan tahun lalu yang semula (AFAID14) IDR 850.000,- kini (AFAID15) menjadi IDR 900.000,-, dan VIP 2 Days dari IDR 1.600.000,- menjadi IDR 1.700.000. Untuk keterangan harga AFAID15 anda bisa melihatnya di sini.
Yup! tapi tidak menutup kemungkinan akan ada perubahan kembali karena hingga saat ini pihak SOZO masih mematangkan informasi yang akan ditampilkan di website AFAID. Silahkan tetap update beritanya atau kunjungi official akun twitter AFAID di @Official_AFA_ID.
Post a Comment for "LINE UP! ANIME FESTIVAL ASIA (AFA) INDONESIA 2015"